ASUS memperkenalkan GeForce GTX 650 Ti BOOST DirectCU II, yang menawarkan NVIDIA GTX 650 Ti GPU yang sudah di-overclock pada 1085MHz secara default dari pabrik, digabungkan dengan memory 2GB GDDR5 dengan interface 192-bit. Kartu grafis ini menawarkan kombinasi antara kemampuan kinerja dan harga yang menarik untuk sebuah kartu grafis DirectX 11.1, dan melengkapi pilihan kartu grafis dari ASUS untuk kalangan gamer dan DIY enthusiast.
DirectCU II Untuk Kinerja Tinggi yang Lebih Dingin dan Hening
ASUS thermal design memungkinkan bermain game dengan kestabilan tinggi, berkat pendingin yang inovatif. Dengan digunakannya all-copper heatpipe yang bersentuhan langsung dengan GPU GTX 650 Ti, DirectCU II mempercepat pelepasan panas, sehingga dapat 20% lebih dingin dibanding kartu grafis referensi. Fan ukuran 80mm yang digunakan memang dipilih dan dirancang khusus digunakan pada pendingin DirectCU II ini, sehingga meminimalkan turbulensi udara, sekaligus meminimalkan getaran dan noise. Dibandingkan dengan pendingin pada kartu grafis referensi, ASUS GeForce GTX 650 Ti BOOST DirectCU II dapat beroperasi hingga tiga kali lebih hening.
Penggunaan Komponen Super Alloy Power Menjaga Kestabilan dan Menambah Potensi Overclocking
Dengan komponen catuan daya khusus dari ASUS yang lebih tahan panas dan tahan beban kerja yang berat memungkinkan produk ini lebih tahan lama bagi pengguna yang sering bermain game atau melakukan overclocking. Digunakannya solid state capacitor, concrete-core choke, dan hardened MOSFET dengan bahan khusus, memungkinkannya memiliki daya tahan 1,5 kali lebih lama dibanding kartu grafis referensi, dan memberikan peningkatan potensi overclocking sekitar 15%.
GPU Tweak Hadirkan Cara Tuning Kartu Grafis yang Paling Mudah
GPU Tweak utility yang dibuat khusus untuk kartu grafis ASUS menawarkan interface yang mudah digunakan dengan fungsi pengaturan yang lengkap. GPU Tweak dapat mengatur core clock, voltage, dan fan speed dengan mudah, sekaligus memberikan kesempatan para gamer dapat membuat multiple game-specific profile sehingga setiap judul game dapat dinikmati dengan kinerja terbaik.
0 comments:
Posting Komentar