Giada kali ini meluncurkan Mother Board versi terbarunya dengan komponen yang terintegrasi kuat dari Ivy Bridge Intel, prosesor Celeron C1007U dengan konsumsi daya hanya 17W. Chipset motherboard ini cocok dengan RAID 0,1,5,10 dan perlindungan keamanan data.
Giada N70E-DR dengan Dual-high performance Intel 82583V Gigabit Ethernet port, menjamin saluran jaringan yang efisien. Kita juga dapat memantau kinerja sistem dengan kemampuan
intelligent hardware monitoring and management. Kita dapat memantau kapan CPU mulai panas, daya yang tidak stabil dan masalah-masalah yang sering ada pada CPU.
Ia juga dilengkapi dengan TPM module yang mencegah data illegal masuk ke dalam komputer kita. Giada N70E-DR dirancang untuk pemakaian lama yang stabil. Seluruh komponen menggunakan kapasitor kualitas tinggi yang setara dengan inductor nickel core. Untuk kestabilan sistem jangka panjang, digunakan juga Power PAK MOSFETs berkualitas tinggi.
Small mini-ITX ini berukuran dan berdaya kecil, namun memiliki performa yang stabil. Board ini juga sudah mendukung port USB 3.0 untuk akses data yang lebih cepat. Untuk info lebih lengkap, Anda bisa mengunjungi website Giada.


Sumber:

0 comments:

Posting Komentar

 
Top